Calisa (Cake Kulit Semangka): Pemanfaatan Limbah Dalam Inovasi Produk Pangan Yang Tinggi Serat, Kalium, Dan Antioksidan
Keywords:
Semangka, Cake, Inovasi Pangan, GiziAbstract
Dengan begitu banyaknya buah semangka yang dikonsumsi di masyarakat dapat menghasilkan limbah dari kulit semangka tersebut. Masyarakat hanya memakan bagian yang mencolok saja dan membuang kulit bagian dalamnya, padahal kandungan gizi pada kulit semangka sangat baik bagi kesehatan. Tujuan dari penelitian ini untuk melakukan inovasi tentang bagaimana mengolah limbah kulit semangka menjadi sesuatu yang memilki harga jual berupa cake kulit semangka, kandungan gizi dalam cake kulit semangka, dan juga uji organoleptic cake kulit semangka dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat cake ini memiliki kandungan yang saling melengkapi satu dengan yang lainnya. Seperti kandungan antioksidan dan kalium yang ada pada kulit semangka dan kandungan glukosa yang ada pada gula, juga pati yang ada pada tepung terigu, dan masih banyak lagi kandungan yang saling melengkapi satu dengan yan lainnya. Dari setiap kandungan memiliki fungsi masing-masing. Dari de inovasi yag didapatkan, sehingga menghasilkan sebuah produk dan di uji organoleptic dengan hasil tekstur: 1 orang tidak suka, 3 orang kurang suka, 5 orang netral, 1 orang suka, Rasa: 1 orang netral, 6 orang suka, dan 3 orang sangat suka. Aroma warna: 4 orang suka, 6 orang sangat suka. Dan warna: semua orang (10 orang) sangat suka.